Apa Itu Web Browser? Pengertian web browser adalah perangkat lunak yang memungkinkan kamu untuk mencari, mengakses, dan menampilkan halaman website di internet. Pada dasarnya, website berisi kode seperti JavaScript dan HTML yang tidak dapat langsung dibaca oleh manusia. Web browser akan menerjemahkan kode tersebut ke dalam tulisan, gambar, audio, maupun elemen lainnya. Web browser bukanlah satu-satunya perangkat lunak yang bisa membantumu mengakses website. Namun, kebanyakan orang lebih memilih menggunakan perangkat lunak ini karena mudah digunakan. Satu hal yang perlu diketahui, web browser bukanlah mesin pencarian. Web browser adalah perangkat lunak yang membantu menampilkan halaman web, seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Opera. Sedangkan mesin pencarian atau search engine adalah situs web untuk membantu menemukan halaman web tertentu. Contohnya seperti Google Search, Yahoo, DuckDuckGo, atau Bing. Mesin pencari masuk dalam kategori website yang dapat kamu akses menggu